Resep Puding Alpukat Lembut, Enak dan Bergizi

Resep puding alpukat harus Anda ketahui mengingat beberapa manfaat yang terdapat pada alpukat dan juga cita rasa puding alpukat yang lezat. Jika Anda punya alpukat bingung untuk dijadikan apa tentunya langsung bisa Anda buat menjadi puding alpukat.

Alpukat sendiri memiliki beberapa manfaat bagi tubuh kita. Seperti bisa menjaga berat badan tetap stabil, memelihara kesehatan pada jantung, menjaga kesehatan pada mata, dan bisa mencegah dan memaksimalkan pengobatan pada penyakit kanker. Oleh karena itu tidak ada salahnya jika Anda mengonsumsi alpukat dengan olahan berbentuk puding.

Bacaan Lainnya

Related : Resep Kentang Goreng McD

Resep Puding Alpukat

Dalam resep dan cara pembuatan puding alpukat yang akan kita bahas kali ini, cukup menggunakan 3 buah bahan saja. Bahan tersebut tentunya juga bisa dengan mudah didapatkan di sekitar tempat tinggal Anda. Di bawah ini adalah beberapa resep dan cara pembuatan puding alpukat.

Bahan :

  • 1 bungkus agar-agar plain
  • 250 gram daging alpukat
  • 1 kaleng susu kental manis vanilla atau putih
  • 500 ml air

Cara membuat puding alpukat dengan mudah :

  1. Pertama yang perku Anda lakukan adalah memblender alpukat dengan susu kental manis hingga halus lalu sisihkan.
  2. Pada tempat atau wadah yang lain, campurkan air dengan agar-agar dan sisa susu kental manis tadi lalu aduk hingga menjadi rata. Masak sampai mendidik dan jangan lupa terus diaduk.
  3. Masukkan alpukat ke dalam adonan agar-agar dan aduk hingga rata semua. Saring dan tuang ke dalam cetakan, jika sudah dingin segera sajikan pudingnya.

Alpukat ternyata bisa dikonsumsi tidak hanya dibuat sebagai jus saja, namun bisa juga dibuat menjadi olahan puding yang lezat dan bergizi. Anda bisa mencoba resep puding alpukat di atas dengan mudah.

Pos terkait