Resep Bakwan Jagung Manado Renyah Yang Enak

Banyak orang yang kini mencari resep bakwan jagung manado karena cita rasa yang sangat enak. Bakwan jagung atau yang lebih sering disebut sebagai perkedel ini memang sudah banyak dijumpai terutama di restoran manado.

Gorengan yang memiliki cita rasa dank has yang renyah ini tentunya bisa disantap sebagi salah satu camilan atau menjadi pelengkap dari lauk makan sehari-hari. Bakwan jagung ini juga lebih sering disajikan bersama dengan aneka macam sambal, namun sambal yang kerap dihidangkan ialah sambal roa.

Bacaan Lainnya

Related : Resep Paru Rica Sederhana

Resep Bakwan Jagung Manado Renyah

Cara pembuatan makanan bakwan jagung khas dari Manado ini tentunya bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan. Anda hanya perlu menyiapkan bahan pokok utama yang dibutuhkan seperti jagung, tepung, dan bumbu yang diperlukan.

Di bawah ini adalah cara pembuatan dan resep bakwan jagung manado yang harus Anda ketahui dengan benar.

Bahan :

  • 400 gr jagung manis atau jagung pipil
  • 150 gr tepung beras
  • 4 sendok makan tepung terigu
  • ½ sdt ketumbar yang sudah dihaluskan
  • ½ sdt merica bubuk
  • 1 butir telur ayam
  • 125 ml air yang hangat
  • 8 buah bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 batang daun bawang
  • 3 lembar daun jeruk, jangan lupa untuk buang tulangnya

Cara membuat bakwan jagung manado :

  1. Campurkan semua jagung, telur, semua bumbu haus dan kasar, ketumbar, dan merica. Setelah itu campur aduk semua sampai tercampur rata.
  2. Larutkan semua tepung ke dalam air hingga menjadi satu adonan.
  3. Panaskan minyak goreng lau masukkan adonan bakwan jagung sesendok demi sesendok di penggorengan hingga berwana kuning kecoklatan.
  4. Angkat, tiriskan lalu bakwan jagung khas manado siap untuk disajikan.

Semua resep di atas bisa didapatkan dengan mudah di toko terdekat sekitar rumah Anda. Dan resep bakwan jagung manado juga bisa dibuat dengan cara mudah di atas.

Pos terkait