11 Makanan khas Cappadocia yang Menggugah Selera

Makanan khas Cappadocia

Pamor Cappadocia beberapa waktu terakhir tengah naik daun. Tak hanya tempat wisatanya, makanan khas Cappadocia juga bisa menjadi daya tarik tersendiri.

Cappadocia adalah salah satu wilayah yang ada di Turki. Tempat ini memiliki daya tarik tersendiri di hati para wisatawan.

Bacaan Lainnya

Salah satu yang terkenal yaitu hot air ballon. Dengan menunggangi balon udara di wilayah ini, maka para wisatawan bisa melihat keindahan alam di Cappadocia dari atas udara.

Selain mengeksplor wisata alam, kamu juga bisa mencicipi beberapa makanan khas dari wilayah ini. Lantas, apa saja makanan khas Cappadocia? Berikut daftarnya yang bisa menjadi referensi untuk kamu yang hendak berkunjung ke tempat ini.

Kumpulan Makanan Khas Cappadocia yang menggugah selera makan

Setelah puas berpetualang di Cappadocia, kamu bisa mencicipi makanan khas dari daerah tersebut. Pilihan makanannya cukup beragam, rasanya juga nikmat dan unik. Penasaran, apa saja makanan khas dari Cappadocia? Simak penjelasan lengkapnya berikut ini.

1. Pottery Kebab Turki

Makanan khas dari Turki yang banyak diburu wisatawan yaitu pottery kebab Turki. Makanan ini terbuat dari irisan daging sapi, kambing, atau ayam yang ditambah dengan beberapa sayuran.

Pottery kebab merupakan masakan berkuah tomat kental. Rasanya gurih dengan bumbu khas yang membuat cita rasanya semakin nikmat.  

2. Menemen Turki

Menemen Turki juga termasuk makanan khas Cappadocia yang wajib dicoba saat berkunjung ke tempat ini. Menemen merupakan makanan tradisional yang biasanya dijadikan menu sarapan masyarakat Cappadocia.

Makanan ini terbuat dari irisan tomat, bawang, dan telur orak arik. Sementara itu, bumbu yang digunakan cukup sederhana yaitu garam, merica, dan minyak zaitun. Meskipun demikian, rasanya tetap nikmat.

3. Turkish Ravioli

Ravioli sebenarnya termasuk makanan khas Italia. Namun, makanan ini ternyata ditemukan juga di Turki dan dikenal dengan nama Turkish Ravioli.

Berbeda dengan ravioli dari Italia, Turkish ravioli ini tidak disajikan bersama saus, melainkan yoghurt dan mentega. Jika disajikan secara tradisional, ravioli khas Turki biasanya ditambahkan irisan bawang putih segar.

Related : Makanan Khas Kuala Lumpur

4. Koftur

Makanan khas Cappadocia lainnya yaitu koftur. Makanan ini merupakan sejenis permen kunyah yang rasanya manis.

Koftur terbuat dari buah anggur dan gula yang diolah dengan cara dipres. Bentuknya menyerupai cokelat atau permen jelly. Jika kamu menyukai makanan manis, koftur bisa menjadi camilan wajib yang harus dicicipi saat berkunjung ke Turki.

5. Aside

Makanan manis lainnya yang juga terkenal di Cappadocia yaitu aside. Kuliner manis ini terbuat dari campuran gula, air, tepung, dan buah anggur yang dimasak dalam wajan. Makanan ini bisa dinikmati saat masih hangat atau dingin.

6. Kebab

Kebab merupakan makanan khas Turki yang sudah mendunia. Di Indonesia, makanan ini juga sangat mudah dijumpai.

Namun, rasanya kurang lengkap jika berkunjung ke Turki tidak mencicipi kebab. Makanan ini terbuat dari irisan daging kambing atau sapi yang dipanggng.

Daging tersebut kemudian diletakan di tengah roti pita yang gurih dan digulung. Biasanya kebab dilengkapi dengan irisan selada, tomat, dan tambahan saus yang membuat rasanya semakin lezat.

Related : Makanan Khas Karimunjawa

7. Baklava

Baklava merupakan roti manis yang biasanya disantap bersama sirup dan madu. Roti ini cocok dikonsumsi saat sore hari dan dinikmati bersama teh khas Turki.

8. Dondurma

Dondurma merupakan es krim khas dari Turki. Es krim ini memiliki tekstur lengket menyerupai permen karet. Tekstur dondurma berbeda dengan es krim pada umumnya. Kamu bisa menjumpai es krim di foodtruck dan kios es krim di Turki.

9. Kismis Turki

Makanan dari Turki lainnya yang juga patut dicoba yaitu kismis Turki. Kismis yang menjadi favorit dari negara ini yaitu kismis dari anggur merah. Bagi masyarakat Turki, buah kering ini sering menjadi camilan sehat yang dapat dinikmati sehari-hari.

10. Gilaburu-Guelder Rose

Di Cappadocia, guelder rose memiliki bentuk seperti buah. Biasanya guelder rose diolah dengan cara direndam sampai rasa pahitnya hilang.

Setelah itu, air rendamannya dikonsumsi sebagai minuman sehat. Minuman ini bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh karena guelder rose mengandung vitamin C yang tinggi.

11. Wine Lokal

Minuman khas Cappadocia yang cukup terkenal yaitu wine lokal. Minuman anggur ini pertama kalo dikembangkan di Laut Hitam dan dibawa ke Cappadocia. Minuman ini semakin berkembang didukung dengan banyaknya perkebunan anggur di daerah tersebut.

Itulah sejumlah makanan khas Cappadocia yang wajib kamu cicipi saat berkunjung ke tempat ini. Selain rasanya yang enak, makanan tersebut juga memberikan pengalaman wisata kuliner yang tidak terlupakan.

Apa yang terkenal dari Cappadocia?

Cappadocia adalah sebuah wilayah di Turki yang terkenal dengan keindahan alamnya yang unik dan menakjubkan. Beberapa hal yang terkenal dari Cappadocia antara lain:

  1. Batu-bentang alam: Cappadocia memiliki formasi batuan yang unik dan menakjubkan seperti batu kapur yang tererosi secara alami membentuk pilar-pilar raksasa, ceruk-ceruk dalam, dan bentuk-bentuk lain yang mengagumkan.
  2. Kota bawah tanah: Cappadocia juga terkenal dengan adanya kota-kota bawah tanah yang dibangun pada zaman dahulu sebagai tempat perlindungan dan pertahanan. Ada beberapa kota bawah tanah di Cappadocia yang dapat dikunjungi oleh wisatawan.
  3. Balon udara: Salah satu kegiatan yang paling populer di Cappadocia adalah mengambil penerbangan balon udara di atas kawasan batu-bentang alam. Dari ketinggian, pengunjung dapat menikmati pemandangan indah dan spektakuler dari Cappadocia.
  4. Kesenian lokal: Di Cappadocia, terdapat beberapa kesenian lokal seperti kerajinan tangan dari tanah liat dan tenun tradisional yang dapat dijumpai di pasar-pasar lokal.
  5. Situs warisan dunia UNESCO: Cappadocia telah diakui sebagai situs warisan dunia UNESCO sejak tahun 1985, menjadikannya sebagai destinasi wisata budaya yang penting di Turki dan dunia.

Berapa ongkos ke Cappadocia?

Ongkos perjalanan ke Cappadocia tergantung pada lokasi keberangkatan dan preferensi pengunjung dalam hal akomodasi dan transportasi. Berikut beberapa perkiraan ongkos perjalanan ke Cappadocia:

  1. Tiket pesawat: Harga tiket pesawat ke Cappadocia bervariasi tergantung pada musim dan maskapai yang dipilih. Dari Jakarta, harga tiket pesawat ke Cappadocia sekitar 10 juta hingga 20 juta rupiah per orang.
  2. Akomodasi: Terdapat berbagai macam pilihan akomodasi di Cappadocia mulai dari hostel, hotel, dan penginapan tradisional. Harga akomodasi di Cappadocia bervariasi tergantung pada kelas dan fasilitas yang ditawarkan. Penginapan sederhana dapat ditemukan dengan harga sekitar 150 ribu hingga 300 ribu rupiah per malam, sementara hotel mewah dapat mencapai harga hingga 5 juta rupiah per malam.
  3. Transportasi: Untuk menjelajahi Cappadocia, pengunjung dapat menyewa mobil atau motor dengan harga sekitar 300 ribu hingga 500 ribu rupiah per hari. Selain itu, terdapat juga opsi untuk mengikuti tur yang disediakan oleh agen perjalanan lokal dengan harga sekitar 500 ribu hingga 1 juta rupiah per orang.

Kapan bulan terbaik untuk mengunjungi Cappadocia?

Bulan terbaik untuk mengunjungi Cappadocia adalah antara bulan April hingga Juni dan September hingga November. Pada periode tersebut, cuaca di Cappadocia relatif stabil dengan suhu yang nyaman dan minim hujan.

Selain itu, pengunjung juga dapat menikmati pemandangan spektakuler dari batu-bentang alam Cappadocia dengan lebih tenang karena jumlah turis yang sedikit lebih sedikit. Sementara itu, pada bulan-bulan musim panas seperti Juli dan Agustus, Cappadocia dapat menjadi sangat panas dan ramai karena merupakan musim liburan di Eropa dan musim tinggi di Turki.

Namun, bulan-bulan tersebut dapat menjadi waktu yang baik untuk melakukan penerbangan balon udara di Cappadocia karena cuaca yang cerah. Sedangkan pada bulan-bulan musim dingin seperti Desember hingga Maret, suhu di Cappadocia dapat sangat dingin dan turis harus siap untuk menghadapi salju dan kondisi jalan yang licin.

Pos terkait